Pelatihan Penumbuhan Wirausaha Baru (WUB) Industri Pangan Berbahan Pisang Tuntung Pandang

Pelatihan Penumbuhan Wirausaha Baru (WUB) Industri Pangan Berbahan Pisang Tuntung Pandang
Dinas Perindustrian Provinsi Kalimantan Selatan berkolaborasi dengan Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Kab. Tanah Laut menyelenggarakan Pelatihan Penumbuhan Wirausaha Baru (WUB) Industri Pangan Berbahan Pisang Tuntung Pandang yang dilaksanakan pada tanggal 08 s.d 12 Agustus 2023 di Desa Bumijaya, Kecamatan Pelaihari.Pelatihan resmi dibuka oleh Camat Pelaihari, Agus Setio, S.STP.Pelatihan ini dimaksudkan untuk mengembangkan potensi bahan baku lokal yaitu pisang tuntung pandang menjadi aneka produk olahan pangan seperti keripik pisang lumer, semprit pisang, sus pisang, roti boy pisang, selai pisang, dan pistart.Pelatihan ini resmi ditutup oleh Kasi Pembangunan Industri Kecil Menengah Dinas Perindustrian Prov. Kalimantan Selatan, Firman Muttaqin, ST.Diharapkan melalui pelatihan ini dapat menumbuhkan industri pangan olahan di Desa Bumijaya dengan memanfaatkan potensi bahan baku lokal.

Tulis Komentar